Informasi Sidoarjo on http://www.infosda.com

Senin, 12 November 2012

Tips Jaga Kesehatan Bibir dan Gigi bagi Perokok

MEROKOK bukan hanya menimbulkan efek yang buruk terhadap kesehatan Anda. Dalam segi penampilan, merokok juga bisa mendatangkan pengurangan nilai. Salah satunya adalah dalam penampilan gigi yang berubah warna, dan bibir yang akan terlihat lebih kusam.

Untuk menghindari masalah tersebut, satu-satunya cara adalah berhenti merokok secepatnya. Namun, jika hal tersebut sulit untuk dilakukan, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk perawatan. Seperti yangd ikutip dari Healthmeup, berikut adalah tips menjaga penampilan gigi dan bibir bagi si perokok.

1. Jika berhenti masih terasa sulit, kurangi jumlah rokok Anda dalam sehari. Meskipun langkah tersebut masih terbilang sederhana, namun bisa memberikan kontribusi terhadap kesehatan tubuh, maupun gigi dan mulut.

2. Merokok bukan hanya menimbulkan masalah gigi yang menguning. Namun juga memberikan dampak aroma mulut yang tidak enak. Untuk itu, wajib bagi si perokok dalam menjaga kesehatan mulutnya. Lakukan sikat gigi yang teratur minimal dua kali dalam sehari. Sertakan berkumur dengan obat kumur. Pastikan Anda melakukan pengecekan setiap 6 bulan sekali di dokter gigi.

3. Untuk meningkatkan suplai darah dan nutrisi ke gusi, beri pijatan lembut dengan jari telunjuk setelah menyikat gigi.

4. Hindari makanan yang memiliki tekstur lengket, seperti kismis, karamel, dan juga kue manis lainnya.

5. Merokok mampu mengurangi tingkat vitamin c secara drastis. Untuk itu, pastikan Anda mengonsumsi jenis makanan yang mengandung banyak vitamin C seperti dalam jeruk, jambu, pepaya, dan lainnya.

6. Setelah merokok, kumur dengan air putih. Hal ini berguna untuk menghilangkan asap yang masih tersisa di rongga mulut.

7. Bagi Anda perempuan, Anda bisa mengoleskan lip balm secara teratur.

8. Namun langkah tersebut juga bisa diganti dengan metode alami, seperti dengan menggunakan lemon. Oleskan perasan lemon pada bibir Anda di malam hari.

9. Mengonsumsi sepotong keju mmenyediakan kalsium untuk mengganti mineral yang hilang oleh bakteri yang menghasilkan asam, dan membantu menyeimbangan bakteri di mulut Anda.

10. Selain itu, Anda bisa mengunyah permen karet. Selain utnuk membersihkan gigi dari plak yang menempel, permen karet akan membantu dalam merangsang aliran air liur. Pilihlah jenis permen karet yang bebas gula.

11. Untuk mendapatkan bibir kembali merah muda, aplikasikan daun kemangi di bibir Anda. Caranya, gosokkan secara lembut daun kemangi segar yang te;ah dicuci bersih pada bibir Anda selama 5 menit.

0 comments:

Posting Komentar

Tukar Link Disini :

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Latest Templates


Powered By Blogger
Informasi Sidoarjo 2012. Diberdayakan oleh Blogger.