Informasi Sidoarjo on http://www.infosda.com

Jumat, 06 Juli 2012

Buruh Sidoarjo Tuntut Hapus Sistim Outsourcing

Ilustrasi 

Ratusan buruh yang tergabung dalam Buruh Sidoarjo Bersatu berunjuk rasa di kawasan Industri Berbek Waru, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Mereka menuntut penghapusan sistem kerja outsourcing dan pemutusan hubungan kerja.

Aksi tersebut sempat diwarnai ketegangan antara massa dan petugas Kepolisian. Buruh berusaha masuk ke dalam area pabrik PT Golden Tangguh Pratama dengan merusak pintu pagar pabrik pengepakan karton itu. Polisi yang mengawal jalannya aksi terkena benturan, dan berusaha mengamankan buruh, namun mendapat perlawanan.

Selain itu, massa juga sempat menutup jalan raya Berbek Industri, sehingga menyebabkan kemacetan panjang. Mereka menuntut pihak perusahaan  kembali mempekerjakan ratusan buruh yang di-PHK sepihak oleh manajemen pabrik.

“Hapus sistem kerja outsourcing, dan pekerjakan kembali ratusan buruh yang di-PHK sepihak,” tegas seorang massa aksi, Dino di lokasi, Jumat (6/7/2012).

Meski sudah berjam-jam berorasi, tidak satu pun perwakilan perusahaan yang menemui aksi massa. Selanjutnya, mereka menuju Kantor Disnaker dan DPRD Sidoarjo untuk kembali menyampaikan aspirasi. Massa mengancam akan menduduki gedung DPRD jika tuntutan mereka tidak mendapat tanggapan dari pengusaha maupun anggota dewan.

0 comments:

Posting Komentar

Tukar Link Disini :

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Latest Templates


Powered By Blogger
Informasi Sidoarjo 2012. Diberdayakan oleh Blogger.