Informasi Sidoarjo on http://www.infosda.com

Selasa, 21 Agustus 2012

Motor Kempes, Maling Pabrik Logam Gedangan, Sidoarjo Tertangkap

Dua pekerja
PT Sentosa Alloy Industri di Jl
Muncul IB, Gedangan, dijebloskan
ke tahanan Mapolsek
Gedangan, kemarin. Itu setelah
mereka tertangkap basah petugas
Polsek Waru yang membawa
aluminium batangan,
hasil kejahatan. Dua pekerja
yang diamankan masing-masing
adalah Faizal Hamzah (27),
karyawan outsourcing PT Kharisma
warga Rungkut Tengah
IV, Rungkut Tengah, Gunung
Anyar, Surabaya, dan Ahmad
Syaifudin Aziz (19), karyawan
outsourcing PT Anggun Satria,
warga Jl Mangga RT 5 RW II,
Geluran, Taman.
Mereka tertangkap basah petugas
Polsek Waru yang sedang
patroli melintas di Jl Gajahmada,
Desa Sawotratap, Gedangan.
Ketika itu, kedua tersangka
mendorong motor Mio nopol L
4882 CH yang bannya kempes.
Namun yang aneh, mereka membawa
dua batang besi aluminium
seberat 20 kilogram. Karena curiga,
petugas pun menghentikan
aksi mereka. Semula, dua orang
yang sedang berkomplot dalam
kejahatan itu, berkelit. Namun
setelah diperiksa, mereka pun tak
bisa mengelak kalau aluminium
tersebut baru saja dicuri dari
tempatnya bekerja di Jl Muncul.
Mereka pun digelandang ke
Mapolsek Gedangan untuk diproses
lebih lanjut.
Dari hasil pemeriksaan, tersangka
mengaku bahwa aluminium
tersebut dicuri dari bagian
produksi ketika keduanya
bekerja pada sift malam. Pengambilan
dilakukan sekitar
pukul 04.30 dengan cara melemparkannya
ke luar tembok
pabrik saat bekerja. Sekitar
pukul 05.00, waktunya jam
istirahat, kedua tersangka pamit
keluar. Rupanya, kesempatan
itu digunakan mengambil
hasil curian untuk dititipkan ke
temannya di Sawotratap. “Dalam
perjalanan menitipkan ke
rumah teman itulah, tersangka
ditangkap petugas,” kata Kasi
Humas Polsek Gedangan, Aiptu
Yusmanto. Tersangka Faizal mengakui
bahwa ide mencuri itu
darinya. Rencananya, aluminium
itu akan dijual ke Rungkut dan hasilnya
digunakan untuk membeli
baju Lebaran.

0 comments:

Posting Komentar

Tukar Link Disini :

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Latest Templates


Powered By Blogger
Informasi Sidoarjo 2012. Diberdayakan oleh Blogger.