Informasi Sidoarjo on http://www.infosda.com

Sabtu, 16 Juni 2012

HUT Bhayangkara, Polres SIdoarjo Galar Pertandingan Gala Tawa

Ada yang unik dari acara olahraga  menyambut hari Bhayangkara yang diadakan Polres Sidoarjo  di stadion Gelora Delta Sidoarjo (GOR)  yang dihadiri oleh jajaran Forpimda (forum pimpinan daerah) dan anggota TNI Polri yang berjumlah sekitar Dua Ribu peserta Sabtu (16/06/2012).
Keunikan dalam acara ini adalah adanya pertandingan antara jajaran Forpimda (forum pimpinan daerah) melawan Team Galatawa yang digawi oleh cak Kartolo Cs yang notabene seorang pelawak.
Namanya juga pelawak,segala gerak dan lakunya mesti membuat orang lain terpingkal-pingkal.  Seperti yang tampak dalam pertandingan sepak bola dalam acara ini.
Dalam pertandingan persahabatan meramaikan HUT Bhayangkara 66 Polres Sidoarjo itu, hampir selama bermain, sikap konyol dan lucu ditunjukkan oleh para pemain yang bukan pesepakbola asli tersebut.
Bambang Gentolet,  susah-susah mengejar bola umpan dari Marem , bukannya bola diterima dengan kakinya, malah bola dikejar terus  Sesampai di depan bola, bukannya bola ditendang, tetapi keduluan jatuh dengan posisi persis orang sholat yang melakukan sujud syukur sambil nafasnya ngos-ngosan.
Juga sikap konyol yang ditunjukkan oleh Lutfi Galajapo, saat santai menerima bola dari umpang Agus Kuprit, bola yang sudah berhasil diberhentikan dan akan ditendang, bukan bolanya yang melambung tinggi, melainkan sepatu kanannya yang lepas hingga akan mengenai Kapolres Sidoarjo AKBP Marjuki.
Namun oleh Marjuki, sepatu Lutfi itu ditangkap dan para penonton yang melihat aksi lucu itu lansung menyorakinya.
Begitu juga dengan Eko Londo, saat menghadang serangan lawan, tidak bolanya yang dituju, malah tubuh lawannya yang digandoli hingga nyaris celana lawannya akan melorot. Penonton yang melihat juga lansung tertawa terbahak-bahak.
Kapolres Sidoarjo AKBP Marjuki mengatakan , kegiatan ini dilakukan untuk menjunjung tinggi sportifitas, menjaga kesehatan dan  mengakrapkan tali silaturrahmi antar pimpinan, seperti Bupati Sidoarjo Saiful Ilah, Ketua DPRD Sidoarjo Dawud Budi Sutrisno dan unsur pimpinan di daerah Sidoarjo, dan juga dari kesatuan dari TNI AD, AL dan AU.
“Tentu tujuannya untuk menjaga keakrapan dan bersatu menjaga keamanan Sidoarjo agar tetap kondusif,” tandasnya.
Selain itu, lanjut dia, kegiatan ini digelar untuk menyatukan dan kesolidan serta ketekunan dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara dan melayani masyarakat.
Selain pertandingan sepak bola persahabat antara Forpimda dengan team Galatawa , juga ada pertandingan yang tidak kalah serunya yaitu pertandingan jajaran Perwira dari Polres Sidoarjo melawan Polwan yang biasanya turut serta menjaga Demo.
Namun untuk pagi ini Polwan Polres Sidoarjo harus berkerja keras menjaga gawang mereka agar tidak kebobolan.
Panggung hiburan pun turut memeriahkan acara menyambut HUT Bhayangkara yang diadakan Polres sidoarjo dan ada juga doorprice untuk para peserta dalam acara ini.

0 comments:

Posting Komentar

Tukar Link Disini :

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Latest Templates


Powered By Blogger
Informasi Sidoarjo 2012. Diberdayakan oleh Blogger.