Informasi Sidoarjo on http://www.infosda.com

Kamis, 08 November 2012

Empat Kaset Demo Awal Radiohead Dijual Rp 480 Juta

image

Kaset demo karya unit rock alternatif asal Inggris, Radiohead, belum lama ini dipasarkan di dunia maya. Sebanyak empat kaset yang direkam band saat awal terbentuk itu dijual seharga 49.999 dollar AS atau sekitar Rp 480 juta.

NME melaporkan, kaset-kaset yang dijual di situs eBay tersebut merupakan materi-materi musik saat band bernama On A Friday. Pada mulanya di tahun 1985, kuintet ini menamakan diri mereka sebagai On A Friday. Kemudian ketika memasuki era 90-an, band yang diusung Thom Yorke dan kawan-kawan ini mengubah nama mereka menjadi Radiohead.

Sementara ditulis dalam Paste, laman situs penjualan kaset tersebut belum memberikan deskripsi secara rinci. Hingga kini, penjual yang menggunakan nama akun 619andyp itu belum memberikan informasi lebih lanjut atau konfirmasi keaslian kaset-kaset tersebut.

Di sisi lain, supergroup Yorke yang bernama Atoms For Peace dikabarkan akan merilis album perdana pada awal 2013 mendatang. Namun kabar ini belum mendapat konfirmasi resmi dari pihak band maupun label rekaman.

0 comments:

Posting Komentar

Tukar Link Disini :

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Latest Templates


Powered By Blogger
Informasi Sidoarjo 2012. Diberdayakan oleh Blogger.