Informasi Sidoarjo on http://www.infosda.com

Selasa, 10 April 2012

"Si Ular Python" Kembali Merumput Bersama Deltras Sidoarjo

 
Mantan penyerang timnas Budi Sudarsono segera kembali memperkuat tim Deltras Sidoarjo pada laga putaran kedua kompetisi Liga Super Indonesia, setelah cedera lutut kanannya dinyatakan sembuh. Manajer Deltras Yudha Pratama kepada wartawan di Sidoarjo, Selasa, mengatakan, pemain berjuluk "Si Ular Python" itu rencananya dibawa saat timnya menjalani tur ke Pulau Sumatera pekan depan.

"Kalau untuk laga terdekat melawan Sriwijaya FC pada Jumat (13/4), kami pastikan dia belum bisa dimainkan," katanya.

Menurut Yudha, saat ini Budi Sudarsono sedang menjalani terapi pemulihan akhir cederanya di Jakarta, sekaligus untuk memastikan kondisinya sudah fit 100 persen. Mantan pemain Persija Jakarta dan Sriwijaya FC itu harus istirahat panjang sejak awal musim lantaran mengalami cedera lutut kanan yang cukup parah saat baru turun di laga kedua.

"Kami berharap kembalinya Budi Sudarsono bisa meningkatkan penampilan tim yang merosot selama putaran pertama," tambah Yudha Pratama.

Pada klasemen akhir putaran pertama, Deltras Sidoarjo terpuruk di peringkat ke-17 dengan hanya mengoleksi nilai 15, hasil dari empat kali menang, tiga kali seri dan 10 kali kalah.

Memburuknya prestasi "The Lobster" tersebut, membuat manajemen tim melakukan perombakan dengan merekrut sejumlah pemain baru. Untuk putaran kedua, manajemen Deltras mengontrak tiga pemain asing baru, masing-masing Lancine Kone (Pantai Gading/tengah), Stretcko Mitrovic (Australia/tengah) dan James Koko Lomell (Liberia/depan).

Sedangkan untuk pemain lokal, Deltras mendatangkan mantan pemain Persikota Tangerang Indra Kahfi dan penjaga gawang Herman Batak (Persik) untuk menggantikan posisi kiper utama Wawan Hendrawan yang mengalami cedera patah tangan.

"Saat ini kami lebih optimistis menghadapi putaran kedua. Target awal mengamankan poin saat menjamu Sriwijaya FC," kata Yudha.

0 comments:

Posting Komentar

Tukar Link Disini :

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Latest Templates


Powered By Blogger
Informasi Sidoarjo 2012. Diberdayakan oleh Blogger.