Informasi Sidoarjo on http://www.infosda.com

Rabu, 16 Januari 2013

Tekan Angka laka lantas, Polres Sidoarjo Gandeng Dishub Dan MTI

SIDOARJO (kabarsidoarjo.com)- Banyak cara yang dilakukan oleh petugas kepolisian dan petugas Dishub, dalam upaya menekan angka kecelakaan lalu lintas di jalan raya.
Salah satunya, dengan perjanjian secara tertulis yang diadakan di aula Rupa tama Bhara Dhaksa Polres Sidoarjo. Selasa (14/01/2013) siang.
Dalam MOU yang ditandatangani oleh Polres Sidoarjo , Dishub , MTI ( Masyarakat Transportasi Indonesia )
Dalam acara ini sebanyak 24 PO Bus turut dihadirkan untuk melihat proses penandatanganan MOU untuk keselamatan berlalu lintas .
Dalam MOU yang ditandatangani oleh Polres Sidoarjo , Dishub , MTI ( Masyarakat Transportasi Indonesia ) , Perwakilan dari PO Bus dan Pemkab Sidoarjo ini terdapat beberapa pasal yang akan dijadikan perjanjiannya.
Seperti , pihak Polres Sidoarjo siap menjamin stabilitas keamanan, keselamatan , ketertiban , kelancaran , lalu lintas di Kabupaten Sidoarjo.
Juga ada berkomitmen untuk memberikan rekomendasi sanksi pidana tambahan berupa pencabutan SIM (surat ijin mengemudi) terhadap sopir bus, yang melakukan pelanggaran lalu lintas, lebih dari Tiga kali secara berturut-turut dalam kurun waktu Tiga bulan.
Kapolres Sidoarjo AKBP Marjuki mengatakan adanya MOU ini guna menekan angka kecelakaan lalu lintas di kabupaten Sidoarjo serta memberikan peringatan tegas kepada PO Bus.
“Adanya penandatanganan ini kita menginginkan adanya penurunan angka kecelakaan di jalan , serta kita memperingati dengan tegas kepada PO dan para awak Bus agar lebih berhati-hati menjaga keselamatan dan ketertiban di jalanan, ” jelasnya.
Kasatlantas Polres Sidoarjo AKP Fahrie menambahkan bukan hanya Sopir Bus saja yang akan dikenakan Sanksi tegas , PO bus sendiri juga akan mendapatkan Sanksi yang tegas apa bila melanggar.
“Kita akan berikan rekomendasi kepada Dishub Provinsi Jatim untuk mencabut ijin Trayek dari PO Bus yang melakukan pelanggaran kecelakaan lalu lintas,  dan mengakibatkan banyaknya korban jiwa selama tiga Kali berturut-turut selama satu bulan ” pungkasnya (bagus)

0 comments:

Posting Komentar

Tukar Link Disini :

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Latest Templates


Powered By Blogger
Informasi Sidoarjo 2012. Diberdayakan oleh Blogger.